Apr 28, 2018

Buku Guru dan Siswa PAI-BP Kelas 6 SD Kurikulum 2013 Revisi 2018

Buku Guru dan Siswa PAI-BP Kelas 6 SD
Kurikulum 2013 Revisi 2018



Buku Guru dan Siswa PAI-BP Kelas 6 SD Kurikulum 2013 Revisi 2018
Misi utama pengutusan Nabi Muhammad saw. adalah untuk menyempurnakan keluhuran akhlak. Sejalan dengan itu, dijelaskan dalam al-Qur’an bahwa Beliau diutus hanyalah untuk menebarkan kasih sayang kepada semesta alam. Dalam struktur ajaran Islam, pendidikan akhlak adalah yang terpenting. Penguatan akidah adalah dasar. Sementara, ibadah adalah sarana, sedangkan tujuan akhirnya adalah pengembangan akhlak mulia. Sehubungan dengan itu, Nabi Muhammad saw., bersabda, “Mukmin yang paling sempurna imannya adalah yang paling baik akhlaknya” *1 dan “Orang yang paling baik Islamnya adalah yang paling baik akhlaknya”. *2 Dengan kata lain, hanya akhlak mulia yang dipenuhi dengan sifat kasih sayang sajalah yang bisa menjadi bukti kekuatan akidah dan kebaikan ibadah.

Sejalan dengan itu, Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti diorientasikan pada pembentukan akhlak yang mulia, penuh kasih sayang, kepada segenap unsur alam semesta. Hal tersebut selaras dengan Kurikulum 2013 yang dirancang untuk mengembangkan kompetensi yang utuh antara pengetahuan, keterampilan, dan sikap. Selain itu, siswa tidak hanya diharapkan bertambah pengetahuan dan wawasannya, tetapi juga meningkat kecakapan dan keterampilannya serta makin mulia karakter dan kepribadiannya atau yang berbudi pekerti luhur.

Buku Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Kelas III ini ditulis dengan semangat itu. Pembelajarannya dibagi ke dalam beberapa kegiatan keagamaan yang harus dilakukan siswa dalam usaha memahami pengetahuan agamanya dan mengaktualisasikannya dalam tindakan nyata dan sikap keseharian yang sesuai dengan tuntunan agamanya, baik dalam bentuk ibadah ritual maupun ibadah sosial. Peran guru sangat penting untuk meningkatkan dan menyesuaikan daya serap siswa dengan ketersediaan kegiatan yang ada pada buku ini. Guru dapat memperkayanya dengan kreasi dalam bentuk kegiatan-kegiatan lain yang bersumber dari lingkungan alam, sosial, dan budaya sekitar.

Buku Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Kelas VI revsi 2018 ini merupakan edisi kedua yang memuat materi pokok sebagai berikut :
1. Indahnya Saling Menghormati
2. Ketika Bumi Berhenti Berputar
3. Indahnya Nama-Nama Allah Swt
4. Ayo Membayar Zakat
5. Keteladanan Rasulullah saw. dan Sahabatnya
6. Indahnya Saling Membantu
7. Menerima Qada’ dan Qadar
8. Senangnya Berakhlak Terpuji
9. Ayo Berinfak dan Bersedekah
10. Senangnya Meneladani Para Nabi dan A£¥±bul Kahfi

Berikut kami sharing silahkan download :
Buku Guru PAI-BP Kelas 6 SD Kurikulum 2013 Revisi 2018. Download
Buku Siswa PAI-BP Kelas 6 SD Kurikulum 2013 Revisi 2018. Download

Demikian semoga dapat bermanfaat.



1 comment:

  1. Casino in Washington State (Washington, MD) | Deposit Bonus
    Casino in Washington State 충주 출장샵 (Washington, MD). 2021 Status - Details. Casino Details - Payment - Accepts Credit Cards, 광주광역 출장샵 Video 성남 출장안마 Poker, Mobile 부산광역 출장마사지 Casino 강릉 출장안마

    ReplyDelete